Founder of

Categories: Personal

Liburan ke Bali Tambah Berkesan dengan Menginap di Benoa Sea Suites and Villas dan Benoa Bay Villas

Pulau Dewata Bali merupakan destinasi wisata paling populer bagi wisatawan Indonesia dan wisatawan Mancanegara. Hal ini tidak lepas dari keindahan tempat wisata yang ada di Bali mulai dari puluhan pantai yang menawan, ratusan keindahan pemandangan alam mulai dari sunrise, sunset serta segala aktifitas dan gemerlap kehidupan malam yang meriah. Walau memiliki ribuan keindahan tersebut, Bali masih memiliki kultur budaya yang dipegang teguh secara konsisten oleh masyarakatnya hingga saat ini.

Waktu masih duduk di bangku SMP, aku sering mendengar percakapan dari teman, tetangga bahkan saudara yang mengatakan bahwa Bali itu sangat indah dan wajib dikunjungi. Waktu itu aku cuma bisa manggut-manggut dan berdoa semoga bisa liburan ke Bali dan mengunjungi beberapa obyek wisata di Bali.

Dan setelah ratusan purnama, tepatnya di tahun 2014 lalu akhirnya aku bisa liburan ke Bali bersama mantan pacar yang sekarang sudah beralih status menjadi istriku. Kami berdua liburan bareng ke Bali selama kurang lebih 3 hari menggunakan sepeda motor yang dipinjam dari saudara istri yang memang tinggal di Bali. Lumayan karena bisa menghemat biaya pengeluaran selama liburan di Bali.

Tempat wisata yang kami kunjungi saat itu adalah Pantai Sanur, Pantai Kuta, Tanah Lot, Pura Besakih, Danau Batur, Kintamani dan terakhir di Pasar Sukowati karena istri pengen belanja untuk keperluan pribadi dan oleh-oleh. Pokoknya itu benar-benar liburan yang paling mengesankan bagiku karena akhirnya bisa mengunjungi tempat wisata favorit di Bali yang sebelumnya hanya seperti mimpi bagiku.

Di tahun 2017 lalu, kami berdua juga sempat ke Bali lagi namun bukan liburan melainkan menghadiri resepsi pernikahan istri sehingga kami tidak bisa banyak berkunjung ke tempat wisata unik di Bali. Tapi kami masih menyempatkan untuk main ke Garuda Wisnu Kencana, Pantai Pandawa dan Bali Safari and Marine Park. Di  Bali Safari and Marine Park, aku sempat mengabadikan foto seekor macan tutul yang termangu sendiri. Sepertinya dia ingin bebas di hutan belantara. Gak percaya? Ini dia fotonya, gimana tanggapan kalian?

Sudah hampir setahun aku gak pernah ke Bali lagi dan ternyata saat ini di Bali sudah banyak tempat wisata yang baru dan keren-keren yang ingin sekali aku kunjungi terutama di daerah Tanjung Benoa Bali. Dari informasi yang aku baca di internet, di Tanjung Benoa aku bisa bermain di pantai Tanjung Benoa dan bisa melakukan beberapa kegiatan seru seperti Flying Board dan serasa jadi Iron Man, Sea Walker, Snorkeling, Scuba Diving dan Jet Ski hmmm.. pasti seru banget tuh kan ya.

Apalagi kalau setelah puas bermain-main di Tanjung Benoa, trus malamnya menginap di sebuah tempat yang lokasinya berada di tepi pantai wahh pasti seru banget itu.. Beberapa rekomendasi villa keluarga di Bali yang patut untuk dicoba adalah Benoa Sea Suites and Villas dan Benoa Bay Villas. Penasaran sama kedua tempat tersebut?? Yuk kita lihat sama-sama nih kelebihan dari tempat masing-masing

1. Benoa Sea Suites and Villas

Benoa Sea Suites and Villas merupakan resort tercantik yang terletak di Tanjung Benoa Bali karena tempat ini menyajikan pemandangan indah laut Bali serta dibangun dan dikelola dengan fasilitas yang lengkap serta mengutamakan kenyamanan para tamu. Disana kita bisa memilih mau memesan tempat tinggal tipe suites atau tipe villa. Daripada bingung pilih mana, berikut gambaran dari masing-masing Benoa Sea Suites atau Benoa Sea Villas.

Benoa Sea Suites

Benoa Sea Suites memiliki 12 suite yang dirancang minimalis namun tetap bisa menikmati suasana dan pemandangan keindahan laut dari dalam kamar. Setiap suite juga dilengkapi dengan tempat tidur dengan ukuran king size yang sangat nyaman digunakan saat tidur. Selain itu juga telah disediakan fasilitas untuk kenyamanan penggunanya antara lain TV layar datar, kamar mandi, dan jacuzzi pribadi. Bayangin aja berendam di jacuzzi sambil dipijit sama istri, wahhh pasti seru dan tegang itu hehehe..

Setiap suite di Benoa Sea Suites dapat digunakan maksimal 2 orang dan telah disediakan sarapan dan juga layanan room service yang siap melayani para tamu kapanpun saja. Cek gallery Benoa Sea Suites selengkapnya berikut ini (klik untuk memperbesar):

Benoa Sea Villas

Benoa Sea Villas memiliki 13 villa yang telah dilengkapi dengan kolam renang pribadi. Selain terdapat dan balkon yang luas, ruang kamar di tipe villa telah didesain walaupun minimalis namun memiliki tempat tidur king yang nyaman, kamar mandi yang elegan serta tersedia sofa dan TV layar datar.

Layaknya villa yang diperuntukkan untuk keluarga, di tipe villa ini juga telah disediakan kitchen set untuk memasak  dan ruang makan bersama-sama keluarga. Berbeda dengan benoa sea suites yang hanya bisa digunakan maksimal 2 orang, di benoa sea villas maka jumlah orang tidak terlalu dibatasi. Yang pasti cukup untuk satu keluarga yang sedang liburan dan ingin merasakan kehangatan antar anggota keluarga. Cek gallery Benoa Sea Villas selengkapnya berikut ini (klik untuk memperbesar):

Untuk informasi selengkapnya mengenai Benoa Sea Suites dan Villas bisa membuka situs http://www.benoaseasuites.com/ atau berkunjung langsung ke alamat Jl. Pratama Tanjung Benoa Kuta Selatan, Badung Bali, 80361. Untuk reservasi bisa menghubungi via Email : reservation@premierhospitalityasia.com atau Telephone : +62 361 300 1061 / +62 361 934 3053

2. Benoa Bay Villas

Benoa Bay Villas merupakan sebuah kompleks villa yang sangat cocok digunakan untuk liburan bersama keluarga karena terletak di tepi lautan samudra yang damai tepat di sebelah utara salah satu kawasan wisata paling mewah di Bali. Di Benoa Bay Villas kalian bebas memilih dengan jumlah tempat tidur yang bisa disesuaikan dengan jumlah orang yang akan menginap hingga maksimal 6 orang dewasa.

Bangunan utama dan paviliun di Benoa Bay Villas memiliki gazebo dan teras yang dikelilingi oleh taman serta kolam renang yang menghadap laut berwarna biru langit. Pasti hal ini akan menambah suasana liburan kalian di Bali dengan santai dan penuh kegembiraan.

Di Benoa Bays terdapat 2 (dua) jenis villa yang bisa dipilih yaitu Villa Cempaka dan Villa Sunset. Keduanya sama-sama menawarkan suasana liburan yang sangat istimewa dan para tamu yang menginap di villa ini memiliki akses ke dermaga pribadi. Telah disediakan perahu khusus vila yang siap untuk membawa para pengunjung untuk tur ke pantai terdekat seperti Pulau Penyu. Bahkan tamu bisa merasakan sensasi memancing di laut terbuka. Masih belum puas dengan fasilitas yang ditawarkan Benoa Bay Villas? Yuk kita lihat fasilitas lainnya yang disediakan untuk para tamu

Untuk informasi selengkapnya mengenai Benoa Bay Villas bisa membuka situs http://www.benoabayvillas.com/ atau untuk reservasi bisa menghubungi via Email : reservation@premierhospitalityasia.com atau Telephone : (+62) 361 934 3053 dan (+62) 812 3757 8265 (Whatsapp)

Untuk diketahui teman-teman sekalian bahwa kedua villa diatas sama-sama dikelola oleh Premier Hospitality Asia loh. Premier Hospitality Asia adalah perusahaan yang bergerak dalam butik villa dan resor dan menawarkan standar layanan dan kualitas yang tak tertandingi. Saat ini Premier Hospitality Asia telah memiliki 12 koleksi property dan 6 proyek pengembangan Villas, Resort dan Apartemen dengan total 598 kunci kamar di seluruh Bali, Jakarta, Jawa Barat dan Malaysia. Jadi sudah bisa dipastikan layanan dan pelayanan yang diberikan sangat terjamin dan diutamakan.

Gimana tertarik untuk liburan ke tempat wisata unik di Bali dan dilanjutkan menginap di Benoa Sea Suites and Villas atau di Benoa Bay Villas?? Yuk sama-sama jalani mimpi dan semoga kita semua bisa mengabulkan mimpi tersebut.

Disclaimer : Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog yang diselenggarakan Benoa Sea dan Benoa Bay Villas Bali. Tulisan adalah orisinal dan karya pribadi.

Tomi Purba

Verba Volant, Scripta Manent! Jadilah sejarah dalam kehidupanmu masing-masing.

Recent Posts

Cobain Langsung Laptop Gaming ROG Zephyrus G16, ROG Zephyrus G16 G14, dan TUF A15 di Event ASUS ROG Blogger Gathering

Rabu, 20 Maret 2024 kemarin aku berkesempatan untuk mengikuti event ASUS ROG Blogger Gathering Yogyakarta…

8 months ago

ASUS Vivobook 14 A1404, Laptop Pelajar yang Mendukung Produktivitas

Kini pelajar tidak hanya membutuhkan laptop untuk sarana hiburan saja tetapi juga untuk mengerjakan tugas…

9 months ago

Ini Alasan Mengapa KTA adalah Produk Kredit Bank Terbaik

Kredit tanpa agunan adalah produk bank yang banyak diminati. Terdapat beberapa faktor yang membuat masyarakat…

1 year ago

PRUlink NextGen Bantu kita Tenang Masa Depan

Siapa yang tidak ingin mempunyai masa depan yang lebih baik? Semua orang pasti menginginkannya. Saat…

1 year ago

Rumah Matahari Turi Tempat Untuk Camping, Cafe dan Jeep Tour di Merapi Jogja

Jogja terbuat dari rindu, pulang dan angkringan merupakan sebuah kalimat penggalan dari sajak yang ditulis…

1 year ago

10 Bagian Perawatan Motor yang Wajib Dilakukan Riders

Genap satu dekade, belalang tempur berwarna putih biru milik istri telah menemani perjalanan hidup mengelilingi…

2 years ago

This website uses cookies.